Friday

Kumpulan Soal UKAI 2017, 2018, 2019, 2020 Part 97

Kumpulan Soal UKAI 2017, 2018, 2019, 2020 Part 97


Dibawah ini merupakan contoh soal Uji Kompetensi (UKOM) Farmasi / UKAI Edisi Ke 97 Beserta Kunci Jawabannya lengkap


Kumpulan Soal UKAI 2017, 2018, 2019, 2020 Part 97
Kumpulan Soal UKAI 2017, 2018, 2019, 2020

Semangat lagi teman-teman dan lagi-lagi semangat yaa, seperti biasanya kali ini kita masih update contoh latihan soal-soal UKAI disertai dengan kunci jawaban dan juga pembahasan. Berikut kami siapkan 6 buah soalnya. Selamat belajar


1. Seorang ibu mengantar anakya yang berusia 5 th (24 kg) ke dokter dengan keluhan sakit kepala dan demam tinggi. Dokter memberikan resep setamenofen 10 mg/Kg BB. obat yang ada di apotek 200mg/5 mL.

Berapa sendok yang harus diberikan pada anak tersebut.

a. 0,5 sendok teh
b. 1,0 sendok teh
c. 1,2 sendok teh
d. 2,0 sendok teh
e. 2,5 sendok teh

Jawaban : c. 1,2 sendok teh
Penjelasan:
dosis anak 10 mg/kg x 24 kg = 240 mg. 1 sendok teh = 5 mL 200 mg/5 mL = 1 sendok teh, 1 mL sendok teh = 40 mg. Dosis 240 mg = 1,2 sendok teh



2. Seorang pasien laki-laki, 60 tahun, mengalami perbesaran kelenjar prostat tanpa gejala yang mengganggu sehingga tidak diberikan terapi. Setelah 6 bulan, berdasarkan evaluasi, terjadi peningkatan perbesaran prostat dan pasien mengeluh sulit berkemih secara spontan. Pasien menolak diberi tindakan invasif dan dia memilih tindakan medikamentosa.

Apa obat yang Anda sarankan?

A. Albuterol
B. Propanolol
C. Progestin
D. Tadalafil
E. Tamsulosin

Jawaban : E. Tamsulosin
Pembahasan :
Dipiro, 2015
Berdasrkan gejala pasien yaitu mengalami perbesaran prostat dan sulit berkemih, pasien dapat dikategorikan sebagai BPH moderate, namun diperlukan keterangan lebih lanjut mengenai berapa volume perbesaran prostat tersebut, serta berapa nilai PSA untuk menentukan pilihan terapi yang tepat. Pasien dengan gejala LUTS moderate lebih tepat menggunakan terapi kombinasi α1-adrenergic antagonist (alfuzosin, doksazosin, tamsulosin) dan 5α-reductase inhibitor (dutasteride atau finasteride) bertujuan untuk mendapatkan efek sinergis dengan menggabungkan Manfaat yang berbeda dari kedua golongan obat tersebut, sehingga meningkatkan efektivitas dalam memperbaiki gejala dan mencegah perkembangan penyakit (IAUI, 2015)

Waktu yang diperlukan oleh α1-blocker untuk Memberikan efek klinis adalah beberapa hari, sedangkan 5α-reductase inhibitor membutuhkan beberapa bulan untuk menunjukkan perubahan klinis yang signifikan. Data saat ini menunjukkan terapi kombinasi memberikan hasil yang lebih baik dibandingkan monoterapi dalam risiko terjadinyaretensi urine akut dan kemungkinan diperlukanterapi bedah. Akan tetapi, terapi kombinasi Juga dapat meningkatkan risiko terjadinya efek samping (IAUI, 2015)
Tadalafil digunakan ketika pasien mengalami keluhan disfungsi ereksi Sumber: ikatan ahli urologi indonesia, 2015. Panduan Penatalaksanaan Klinis Pembesaran Prostat Jinak (BPH)
algoritma pengobatan BPH
algoritma pengobatan BPH



3. Seorang Ibu menderita diabetes mellitus dan biasa menggunakan insulin pen. Ia memiliki stok 1 cartridge insulin yang ia simpan di dalam freezer hingga insulin tersebut beku. Ia berkonsultasi kepada apoteker apakah insulin tersebut masih dapat digunakan. Saran apa yang tepat diberikan kepadanya?

A. Boleh menggunakannya maksimal 6 bulan
B. Boleh menggunakannya maksimal 28 hari
C. Boleh menggunakannya maksimal 14 hari
D. Boleh menggunakannya hingga batas kadaluarsa
E. Tidak boleh digunakan lagi dan harus dibuang

Jawaban : E. Tidak boleh digunakan lagi dan harus dibuang
Pembahasan:
Sumber leaflet: Novo Nordisk, 2006, Novorapid® FlexPen®, Package Leaflet: Information for the User, Novo Nordisk A/S, Denmark. Insulin regular harus disimpan di refrigator dan tidak sampai membeku. Pembekuan produk insulin dapat menyebabkan perubahan struktur protein, dan menurunkan potensinya. Dalam sebuah penelitian, satu siklus pembekuan insulin selama 45 jam yang diikuti dengan pencairan pada water bath suhu 21 C atau 37 C tidak mengurangi bioavailibilitas, tetapi pemeriksaan secara mikroskopis menunjukan adanya agregasi partikel dan terjadi kerusakan kristal (Handbook on injectable drugs, 2009)



4. Seorang anak perempuan (11 bulan) masuk rumah sakit dengan gejala ISK (Infeksi Saluran Kemih). Dokter berdiskusi dengan Apoteker untuk menentukan obat yang tepat. Apa obat yang Anda rekomendasikan?

A. Amoksisilin
B. Kotrimoksazol
C. Sefiksim
D. Siprofloksasin
E. Tetrasiklin

Jawaban : B. Kotrimoksazol
Pembahasan :
Untuk pilihan dalam soal, yang menjadi pilihan antibiotik untuk ISK adalah: Amoksisilin, kotrimoksazol, dan siprofloksasin. Menurut Dipiro, 2015 : penggunaan amoksisilin harus dikombinasikan dengan asam klavulanat untuk mencegah resistensi disebabkan E.coli. kemudian siprofloksasin merupakan golongan floroquinolon yang harus dihindari oleh wanita hamil dan anak-anak <18 tahun, dan bukan pilihan pertama untuk pediatrik disebabkan meningkatnya resiko insiden musculoskeletal terkait sendi atau jaringan sekitarnya (AHFS, 2011). Sehingga jawaban yang paling tepat adalah B

Tabel obat dalam pengobatan infeksi kandung kemih
Tabel obat dalam pengobatan infeksi kandung kemih



5. Seorang pasien laki-laki, 65 tahun, mengalami perbesaran prostat. Dokter memberikan satu tablet Prazosin diminum satu kali sehari untuk persediaan selama 3 bulan. Apoteker memberikan konseling mengenai efek samping obat tersebut. Efek samping yang perlu diwaspadai adalah….

A. Resistensi urin
B. Sesak nafas
C. Peningkatan nadi
D. Hipotensi orthostatik
E. Ginekomastia

Jawaban : D. Hipotensi orthostatik
Pembahasan:
Second-generation agents include prazosin, terazosin, doxazosin, and alfuzosin. At the usual doses used to treat BPH, prazosin, terazosin, and doxazosin antagonize peripheral vascular α1-adrenergic receptors in addition to those in the prostate. As a result, first-dose syncope, orthostatic hypotension, and dizziness are characteristic adverse effects (Dipiro 9th, 2014)



6. Seorang pasien menderita diabetes mellitus tipe 2 datang ke apotek Anda untuk menebus resep Metformin 500 mg sebanyak 60 tablet dan insulin Glargin 2x sehari 5 unit sebanyak 2pen. Namun, stok Glargin pada saat tersebut habis, pasien biasa terkontrol gula darahnya dengan resep tersebut. Apa yang dapat menggantikan Glargin tersebut?

A. Lispro
B. Aspart
C. NPH
D. Glilusin
E. Detemir

Jawaban : E. Detemir
Pembahasan:
Berdasar lama kerja, insulin terbagi menjadi empat jenis, yakni: (Konsesnsus DM tipe 2, 2011)
Insulin kerja cepat (rapid acting insulin)
Insulin kerja pendek (short acting insulin) Insulin kerja menengah (intermediate actinginsulin) Insulin kerja panjang (long acting insulin)
Insulin campuran tetap, kerja pendek dan menengah (premixed insulin). Contoh sediaan
insulin berdasarkan lama kerja: (Dipiro, 2015)


Sumber : UKAI Indonesia

Demikianlah artikel yang singkat dari kami dengan judul Kumpulan Soal UKAI 2017, 2018, 2019, 2020 Part 97. Semoga apa yang telah kami sajikan diatas bermanfaat bagi teman-teman semuanya. Sampai jumpa lagi teman-teman.


Note : Seluruh Artikel ini dilindungi DMCA.com Protection Status dan dilarang melakukan Kopi Paste tanpa Izin Dari Kami

Artikel Terkait

1 comments so far

terima kasih sangat bermanfaat untuk persiapan ujian apoteker

Berkomentar dengan baik dibawah ini
EmoticonEmoticon