Thursday

Contoh Soal Uji Kompetensi Apoteker (Sub. Nama Obat, golongan, efek, jumlah, kandungan dan Arti) Part 113

Contoh Soal Uji Kompetensi Apoteker (Sub. Nama Obat, golongan, efek, jumlah, kandungan dan Arti) Part 113


Dibawah ini merupakan contoh soal Uji Kompetensi (UKOM) Farmasi / UKAI Edisi Ke 113 Beserta Kunci Jawabannya lengkap


Contoh Soal Uji Kompetensi Apoteker (Sub. Nama Obat, golongan, efek, jumlah, kandungan dan Arti) Part 113

Halo teman-teman sahabat ukomfarmasi.blogspot.com semuanya. Berikut ini adalah conoth latihan soal Apoteker dengan pembahasan yaitu tentang nama obat serta artinya. Selamat belajar yaa


1. Asam Mefenamat termasuk ke dalam golongan obat ?

a. Obat bebas
b. Obat bebas terbatas
c. Obat keras
d. Narkotika
e. Psikotropika

Jawaban : c. Obat keras



2. Obat amoksisilin (antibiotik) sirup setelah di rekonstitusi bisa disimpan sampai berapa lama?

a. 7 hari
b. 14 hari
c. 28 hari
d. 30 hari
e. 3 hari

Jawaban : a. 7 hari



3. Sebuah pabrik membuat sediaan suspensi kloramfenikol palmitat. Ditambahkan gliserin 4%.

Fungsi penambahan gliserin adalah ?

a. Pensuspensi
b. Pembasah
c. Pengental
d. Pemanis
e. Pengawet

Jawaban : b. Pembasah



4. Seorang ibu membawa resep obat anaknya, tertera diantaranya :
R/eritromisin 500 mg No. X
S. 3. dd. tab 1.
Attapulgit No. XII
S. 3. dd. tab 1.
Oralit No. X
S. d Lib.

Apakah arti bahasa latin yang dokter tulis pada signa yang tertulis pada oralit?

a. Jangan diminum
b. Minum segera
c. Sepuasnya
d. Semua sama banyak
e. Jika diperlukan

Jawaban : c. Sepuasnya



5. Pasien perempuan berusia 28 tahun memiliki hipertensi, sebagai apoteker Anda menyarankan untuk menjalani terapi non farmakologi, dengan mengurangi konsumsi makanan tertentu.

Apakah kandungan dimakanan yang harus dikurangi pasien tersebut?

a. Natrium
b. Kalium
c. Magnesium
d. Zink
e. Besi

Jawaban : a. Natrium



6. Pasien perempuan 35 tahun didiagnosa dokter tuberkulosis dan diberi OAT. Setelah menggunakan OAT si pasien melihat urinnya berwarna merah, dia menanyakan penyebab dari keluhan tersebut.
OAT apakah yang menimbulkan gejala tersebut?

a. Etambutol
b. Rifampisin
c. INH
d. Pirazinamid
e. Steptomicyn

Jawaban : b. Rifampisin



7. Industri Farmasi akan melakukan pengujian kandungan Parasetamol dengan menggunakan Spektrofotometri UV-Vis. Larutan stok , dengan menggunakan melarutkan Parasetamol standar VPFI 100 mg dalam 500 ml air. Dengan membuat kurva terendah 5 ppm.

Berapa volume larutan bila membuat 100 ml ?

a. 1
b. 1,5
c. 2
d. 2,5
e. 5

Jawaban : d. 2,5



Baiklah cukup sekian dulu pertemuan kita kali ini dengan judul Contoh Soal Uji Kompetensi Apoteker (Sub. Nama Obat, golongan, efek, jumlah, kandungan dan Arti) Part 113. Semoga apa yang kami sajikan dan berikan diatas tersebut bermanfaat untuk teman-teman semuanya. Sampai jumpa lagi yaa dipertemuan kita selanjutnya.

Wednesday

Kumpulan Soal-Soal Farmasi Klinis (Sub.Tuberkulosis / TBC) Beserta Jawaban Part 112

Kumpulan Soal-Soal Farmasi Klinis (Sub.Tuberkulosis / TBC) Beserta Jawaban Part 112


Dibawah ini merupakan contoh soal Uji Kompetensi (UKOM) Farmasi / UKAI Edisi Ke 112 Beserta Kunci Jawabannya lengkap


Kumpulan Soal-Soal Farmasi Klinis (Sub.Tubercolusos / TB) Beserta Jawaban Part 112

Helo semuanya. Berikut ini ukomfarmasi.blogspot.com telah menyiapkan contoh latihan soal Farmasi klinis yang disertai jawabannya. Semangat belajar yaa teman-teman


1. Ny. TO dengan umur 45 tahun adalah penderita TBC dan sedang menjalani terapi menggunakan obat TBC. Penggunaan obat TBC sering kali menimbulkan efek samping seperti anemia dan dapat diatasi melalui pemberian kombinasi dengan vitamin B6. Obat yang menimbulkan efek samping tersebut adalah?

A. INH
B. Etambutol
C. Rifampicin
D. Pirazinamid
E. Streptomicin

Jawaban : C. Rifampicin dan D. Pirazinamid (2 jawaban)



2. Seorang wanita berumur 30 tahun mengeluhkan batuk kronis, demam, berkeringat pada malam hari, malaise, keluhan pernafasan, letih, hilang nafsu makan, dan rasa nyeri di dada. Dahak penderita mengandung darah.Hasil tea uji basil tahan asam menunjukkan hasil positif. Lalu pasien tersebut melakukan pengobatan dengan obat anti TBC (OAT) . Setelah meminum obat tersebut, pasien mengeluhkan bahwa ia mendapati warna kemerahan pada urinnya. Obat yang di maksud adalah?

A. Rifampisin
B. Etambutol
C. Isoniazid
D. Pirazinamid
E. Streptomisin

Jawaban : A. Rifampisin



3. Pasien berusia 28 tahun yang menderita TBC mendapatkan terapi Obat Anti TBC (OAT) antara lain dengan isoniazid, Etambutol, Pirazinamid, Rifampicin, serta Piridoksin setelah beberapa bulan melakukan terapi OAT pasien mengeluhkan terjadinya gangguan penglihatan dimana berkurangnya ketajaman penglihatan. Obat manakah yang dikonsumsi pasien yang menyebabkan efek samping tersebut?

A. Isoniazid
B. Etambutol
C. Pirazinamid
D. Rifampicin
E. Piridoksin

Jawaban : B. Etambutol



4. Perlukah keluarga dan lingkungan yang berkontak langsung dengan pasien TBC aktif mendapat terapi INH ? Bila perlu jelaskan pemeriksaan, pemantauan dan pemeriksaan lebih lanjut

Jawaban :
Tidak perlu, hanya perlu menjaga pola makan, memisahkan alat makan pasien yang terkena TBC   dan pasiennya memakai masker dan rajin menjemur kasur dan jendela kamar dibuka agar sinar matahari masuk dalam kamar.




5. Jelaskan alasan kenapa diagnosa pada pasien TB Usia Lanjut sulit dilakukan.

Jawaban :
Secara patofisiologis lanjut usia ini tanpa penyakit saja sudah mengalami penurunan fungsi paru. Tampilan klinis TB pada lansia tidak khas dan oleh karena itu mungkin tidak diketahui atau salah diagnose . Batuk kronis, keletihan dan kehilangan berat badan dihubungkan dengan penuaan dan penyakit yang menyertai sehingga alasan inilah yang menyebabkan sulitnya mendiagnosa TB pada usia lanjut.



6. Sebutkan 2 Cara menetapkan diagnose TB Paru yang efektif

Jawaban :
  1. Pemeriksaan Bakteriologi (dahak (BTA), cairan pleura, cairan serebrospinal, bilasan bronkus, bilasan lambung, kurasan bronkoalveolar (bronchoalveolar lavage/BAL), urin, feses, dan jaringan biopsy (termasuk biopsi jarum halus).
  2. Pemeriksaan Radiologic (Foto Thorax)



7. Jelaskan pengobatan TB aktif pada pasien usia lanjut

Jawaban :
Terapi jangka pendek
Fase intensif :  1 – 3 bln
  • INH (5-10 mg/Kg bb 1x24 Jam)
    Rifampisin (10 mg/kg bb 1×24 jam)
    Pirazinamid (25mg 1x 24 jam)
  • INH, Rifampisin, Streptomisin (15mg/kg)
  • INH, Rifampisin, etambutol 15-25 mg/kg
Fase Lanjutan
  • INH, Rif  3-8 bln 1×24 jam
  • INH 700mg, Rif.600mg 2×24 jam.


Terapi jangka panjang
Fase intensif  1 – 3 bln
  • INH, etambutol, strep. 1×24 jam
  • INH, etambutol, pirazinamida  1×24 jam
  • INH, strep. Pirazinamida 1×24 jam
Fase lanjut 17 bln
  • 1.INH , etamb. 50 mg/kg  1x 24j atau 2x/minggu
  • 2.INH, strep. 1×24 j atau 2x /minggu
  • 3.INH, pirzinamida 1x24j atau 2x /minggu



8. Kasus hepatitis pada pasien yang menggunakan Obat TBC, paling cepat disebabkan pada obat :

A. INH
B. Rifampicin
C. ETambutol
D. Pirazinamid
E. Streptomisin

Jawaban : A. INH



Baiklah mungkin cukup sekian dulu teman-teamn perjumpaan kita kali ini yang membahas Kumpulan Soal-Soal Farmasi Klinis (Sub.Tuberkulosis / TBC) Beserta Jawaban Part 112. Semoga apa yang tela kami berikan dan sajikan unutk teman-teman semuanya bermanfaat dan sampai jumpa dipertemuan kita selanjutnya. Terimakasih.

Friday

Contoh Soal UKAI (Sub. Tuberkulosis / TBC) dan Jawaban Part 111

Contoh Soal UKAI (Sub. Tuberkulosis / TBC) dan Jawaban Part 111


Dibawah ini merupakan contoh soal Uji Kompetensi (UKOM) Farmasi / UKAI Edisi Ke 111 Beserta Kunci Jawabannya lengkap


Contoh Soal UKAI (Sub. Tuberkulosis / TBC) dan Jawaban Part 111
Contoh Soal UKAI (Sub. Tuberkulosis / TBC) dan Jawaban

Hai halo teman-teman sahabat ukomfarmasi.blogspot.com semuanya. Berikut ini seperti biasa kita akan latihan soal-soal Uji Kompetensi Apoteker dan Tenaga Kefarmasian untuk teman-teman semuanya. Semangat belajar disini yaa


1. Seorang pasien laki-laki umur 75 tahun dengan keadaan fisik : pikun, tidak nafsu makan, memiliki batuk produktif, kurus, mengalami kesulitan pernafasan ringan. Dari hasil laboratorium, secara keseluruhan menunjukan hasil yang normal, kecuali terjadi sedikit peningkatan pada :

Keterangan
Hasil Lab
Nilai Normal
BUN (Blood Urea Nitrogen)
25 mg/dL
7-20 mg/dL
Kadar serum kreatinin
1,3 mg/dL
0,5-1,2 mg/dL
Radiografi paru-paru
Pada lobus kanan bawah tidak terjadi penyaringan udara; memiliki sejarah kegagalan jantung kognesif dimana terkontrol dengan baik
-
Hasil pewarnaan Gram (pemeriksaan awal)
Menunjukkan hasil yang negative (tidak terjadi perubahan warna)


Karena pada perawatan di panti jompo sebelumnya sudah terjadi 2 kasus TB aktif, maka diperlukan tes kulit PPD (Purified Protein Derivative) dan sputum smear untuk AFB (Acid Fast Bacillus)

Keterangan
Hasil
Pemeriksaan kulit PPD
Penebalan kulit sebesar 16 mm dimana pada pemeriksaan awal menunjukkan hasil negative
Pemeriksaan sputum
Menunjukkan hasil positif

Pertanyaan :
A. Dari gejala yang dialami pasien, maka indikasi pasien menderita penyakit ?

Jawaban : TBC



B. Analisalah masing-masing pemeriksaan laboratorium pasien diatas (hubungkan ke fungsi ginjal dan indikasi penyakit)

Jawaban :
Hasil Laboratorium
  • BUN (Blood Urea Nitrogen)  hasil Lab 25 mg/dL (terjadi sedikit peningkatan)
  • Kadar Serum Kreatinin hasil lab 1,3 mg/dL (terjadi sedikit peningkatan)
  • Indikasi : Penurunan Fungsi Ginjal karena factor usia.
Pemeriksaan kulit PPD hasil penebalan kulit sebesar 16 mm dimana pada pemeriksaan awal menunjukkan hasil negative.
Pemeriksaan Sputum hasil menunjukkan hasil positif
Indikasi : Penyakit TBC



C. Jelaskan terapi pengobatan pasien diatas

Jawaban :
Terapi jangka pendek Fase intensif :  1 – 3 bln
  • INH (5-10 mg/Kg bb 1x24 Jam)
    Rifampisin (10 mg/kg bb 1×24 jam)
    Pirazinamid (25mg 1x 24 jam)
  • INH, Rifampisin, Streptomisin (15mg/kg)
  • INH, Rifampisin, etambutol 15-25 mg/kg
Fase Lanjutan
  • INH, Rif  3-8 bln 1×24 jam
  • INH 700mg, Rif.600mg 2×24 jam.
Terapi jangka panjang
Fase intensif  1 – 3 bln
  1. INH, etambutol, strep. 1×24 jam
  2. INH, etambutol, pirazinamida  1×24 jam
  3. INH, strep. Pirazinamida 1×24 jam
Fase lanjut 17 bln
  1. INH , etamb. 50 mg/kg  1x 24j atau 2x/minggu
  2. INH, strep. 1×24 j atau 2x /minggu
  3. INH, pirzinamida 1x24j atau 2x /minggu



D. Jelaskan interaksi yang mungkin terjadi dari terapi pengobatan pasien tersebut

Jawaban :
Interaksi yang mungkin terjadi yaitu interaksi antara INH dan Rifampicin, interaksi yang terjadi jika INH danRifampicn diberikan secara bersamaan yaitu resiko Hepatotoksiksisitas dapat meningkat.



2. Seorang wanita berumur 25 tahun dengan berat badan 65 Kg, melakukan tes uji basil tahan asam (BTA) dan hasilnya menunjukkan positif pasien mengkonsumsi obat TBC yaitu INH, Rifampicin, Ethambutol dan Pirazinamid. Pasien mengeluhkan kesemutan dan rasa terbakar di kaki akibat penggunaan obat tersebut. Hal tersbut dapat diatasi dengan pemberian ?

A. Vitamin B1
B. Vitamin B2
C. Vitamin B6
D. Vitamin B12
E. Vitamin D

Jawaban : C. Vitamin B6



3. Seorang pria berumur 23 tahun dengan berat badan 65 Kg, melakukan tes uji basil tahan asam (BTA) dan hasilnya menunjukkan positif. Pasien telah mengkonsumsi obat TBC selama 3 bulan. Dan pada 2 bulan pertama pasien mengalami gangguan pendengaran dengan tanda-tanda telinga mendenging (tinnitus), pusing dan hilang keseimbangan. Berdasarkan keluhan tersebut, pasien mengkonsumsi obat :

A. Rifampicin
B. Isoniazid
C. Etambutol
D. Pirazinamid
E. Streptomisin

Jawaban : E. Streptomisin



4. Tn. Xy, umur 50 tahun pergi ke dokter dengan keluhan batuk berdahak selama 3 minggu yang disertai dengan sesak nafas dan myeri dada. Gambaran radiologic menunjukkan adanya bayangan berawan/nodular di segmen apical dan posterior lobus atas paru dan segmen superior lobus bawah. Hasil uji BTA sputum menunjukkan hasil positif (+). Tn. XY belum pernah mendapatkan pengobatan Tuberkolosis sebelumnya. Menurut anda sebagai Apoteker, obat apakah yang tepat untuk diberikan kepada Tn. XY ?

A. Etambutol
B. Rifampicin dan INH
C. Rifampicin dan Pirazinamid
D. 2 HRZE dengan fase lanjutan 4 HR
E. 2 HRZES dengan fase lanjutan 5 HRE

Jawaban : D. 2 HRZE dengan fase lanjutan 4 HR



Baiklah mngkin cuku sekian dulu teman-teman perjumpaan kita kali ini dengan judul Contoh Soal UKAI (Sub. Tuberkulosis / TBC) dan Jawaban Part 111. Semoga apa yang telah kami berikan dan sajikan untuk teman-teman semuanya bermanfaat dan terus belajar dan berlatih soal-soal Kefarmasian dari blog kita ini. Terimakasih atas kunjungan teman-teman semuanya.

Sunday

Kumpulan Soal UKAI dan Jawaban pdf Part 110

Kumpulan Soal UKAI dan Jawaban pdf Part 110


Dibawah ini merupakan contoh soal Uji Kompetensi (UKOM) Farmasi / UKAI Edisi Ke 110 Beserta Kunci Jawabannya lengkap


Kumpulan Soal UKAI dan Jawaban pdf Part 110
Kumpulan Soal UKAI dan Jawaban pdf

Hai teman-teman sahabat ukomfarmasi.blogspot.com semuanya. Berikut ini telah kami siapakn untuk teman-teman semuanya latihan soal-soal UKAI beserta kunci jawabannya. Semangat belajar yaa


1. Upaya meningkatkan pelayanan BPJS yang efisien. Dilakukan pengadaan berdasarkan Formularium nasional. Misal pengadaan amoksisilin 500 mg tablet.

Metode pengadaan yang digunakan adalah ?

a. E-perchasing
b. E-tendering
c. Tender terbuka
d. Tender tertutup
e. Negosiasi

Jawaban : a. E-perchasing



2. Seorang wanita umur 20 thn pergi ke apotek membawa resep yang isinya Diazepam 20 mg.

Apa logo obat tersebut ?

a. Logo lingkaran berwarna hijau dengan garis tepi berwarna hitam
b. Logo lingkaran berwarna merah dengan garis tepi berwarna hitam dan terdapat huruf K  (warna hitam) berada ditengah lingkaran
c. Logo lingkaran berwarna biru dengan garis tepi berwarna hitam
d. Tanda plus warna merah dalam lingkaran warna putih dengan garis tepi warna merah.
e. Logo lingkaran berwarna merah dengan garis tepi berwarna hitam dan terdapat huruf K (warna hitam) berada ditengah lingkaran, dengan tanda peringatan  Awas! Obat Keras, Bacalah Aturan Pemakaiannya

Jawaban : b. Logo lingkaran berwarna merah dengan garis tepi berwarna hitam dan terdapat huruf K  (warna hitam) berada ditengah lingkaran



3. Seorang pasien laki-laki 56 tahun di diagnosis BPH. TD pasien 160/ 100 mmHg. Pasien akan menerima antihipertensi untuk tekanan darah yg dideerritaanya. Dokter merekomendasikan inhibitor 5 - α- reduktase.

Obat yang termasuk dalam golongan tersebut adalah………………

a. Firasetid
b. Furosemid
c. HCT
d. Lisinopril
e. Propanolol

Jawaban : a. Firasetid



4. Suatu obat mengandung zat aktif yang sama, komposisi sama, tetapi memiliki onset berbeda.

Hal tersebut bisa dikarenakan?

a. Dosis berbeda
b. Ukuran tablet berbeda
c. Laju disolusi berbeda
d. Exp date berbeda
e. Profil absorbsi berbeda

Jawaban : c. Laju disolusi berbeda



5. Seorang anak laki-laki dengan berat badan 10 kg, diberikan obat (……) dengan dosis 10 mg/kg, sedangkan sediaan yang ada adalah 25 mg/mL.

Berapa mL obat yang diberikan kepada pasien?

a. 4
b. 8
c. 12
d. 16
e. 20

Jawaban : a. 4



6. Seorang pasien hamil 3 bulan dan sedang mendapatkan terapi TB. Obat yang diminum adalah Rifampisin, INH, Pirazinamid, Streptomisin, dan Ethambutol.

Obat manakah yang beresiko bagi pasien tersebut?

a. Rifampisin
b. Streptomisin
c. INH
d. Ethambutol
e. Pirazinamid

Jawaban : b. Streptomisin



7. R/ Aminofilin 200 mg
CTM 2 mg
Prednison 4 mg
mf. pulv. dtd No. XVI
S.3dd1

Berapa CTM yang diambil,apabila persediaan CTM di apotek adalah CTM 4 mg?

a. 2 tablet
b. 4 tablet
c. 6 tablet
d. 8 tablet
e. 10 tablet

Jawaban : d. 8 tablet



Demikianlah artikel kami ini yang berjudul Kumpulan Soal UKAI dan Jawaban pdf Part 110. Semoga apa yang telha kami sajikan dan sampaikan diatas tersebut dapat bermanfaat bagi teman-teman sahabt ukomfarmasi.blogspot.com semuanya dan sampai jumpa lagi dipertemuan kita selanjutnya.

Wednesday

Soal Uji Kompetensi Apoteker Tahun 2019 / 2020 Part 109

Soal Uji Kompetensi Apoteker Tahun 2019 / 2020 Part 109


Dibawah ini merupakan contoh soal Uji Kompetensi (UKOM) Farmasi / UKAI Edisi Ke 109 Beserta Kunci Jawabannya lengkap


Soal Uji Kompetensi Apoteker Tahun 2019 / 2020 Part 109
Soal Uji Kompetensi Apoteker Tahun 2019 / 2020

Heloo teman-teman sahabat ukomfarmasi.blogspot.com semuanya. Berikut ini kami siapkan khusus untuk teman-teman semanya berupa latihan soal UKOM Apoteker yang diserta jawabannya. Semangat terus belajar disini yaa


1. Seorang anak berumur 6 th (bb 24 kg) diperiksa dokter dan mengalami pilek dan demam tinggi, demam 38,9°C. Dokter meresepkan obat antipiretik acetaminofen 10mg/kgbb per hari.

Sediaan yang ada yaitu 120mg/5ml. Berapa dosis yang diminum anak tersebut?

a. 0,5
b. 1
c. 1,5
d. 2
e. 2,5

Jawaban : d. 2



2. Seorang ibu ingin menebus resep ke apotek untuk pengobatan anaknya yang berusia 3 tahun.
R/ Paracetamol 500 mg  No. II
Fenobarbital 30 mg  No. II
M.f.Pulv. X
S 3 dd 1

Dalam tiap bungkus berisi 300 ml. Berapa SL yang ditambahkan?

a. 1940
b. 2940
c. 3940
d. 4940
e. 5940

Jawaban : a. 1940



3. Seorang perempuan mendapatkan pengobatan untuk penyakit TBC yang dideritanya, ia mendapatkan INH, Rifampisin, Streptomisin, Etambutol serta Pirazinamid. Setelah beberapa lama ia mengeluhkan ada gangguan pada pendengarannya.

Efek samping dari obat manakah keluhan yang dialami perempuan tersebut?

a. Streptomisin
b. Pirazinamid
c. Etambutol
d. Pirazinamid
e. INH

Jawaban : a. Streptomisin



4. Mekanisme kerja obat Esomeprasol adalah ?

a. Menghambat reseptor asetilkolin
b. Menghambat reseptor gastrin
c. Menghambat pompa proton
d. Menghambat reseptor dopamin
d. Menghambat reseptor

Jawaban : c. Menghambat pompa proton



5. Seorang wanita berumur 30 tahun mendapatkan pengobatan amlodipin untuk penyakit hipertensi yang dideritanya. Namun 3 bulan kemudian diketahui bahwa ia sedang hamil 4 minggu.

Obat apa yang cocok untuk pasien tersebut?

a. Captropil
b. Bisoprolol
c. Metildopa
d. Furosemid
e. Lisinopril

Jawaban : c. Metildopa



6. Industri farmasi melakukan uji stabalisasi dipercepat (.......). Pada tablet ondansentron. Uji dilakukan minimal 3 kali pengambilan sampel.

Uji dilakukan pada bulan?

a. Pada bulan ke 0,1 dan 2
b. Pada bulan ke 1,2 dan 3
c. Pada bulan ke 0,2 dan 4
d. Pada bulan ke 0,3 dan 6
e. Pada bulan ke 0,6 dan 12

Jawaban : d. Pada bulan ke 0,3 dan 6



7. Seorang anak kejang dalam perjalanan. Di dalam mobil anak tersebut kejang dan tak kunjung berhenti. Ibu berinisitif untuk berhenti disebuah apotek untuk meminta pertolongan pertma untuk anaknya tersebut kepada petugas kesehatan.

Sebagai apoteker apakah boleh memberikan diazepam kepada anak tersebut tanpa resep dokter?

a. Boleh, karena keadaan pasien sangat gawat
b. Tidak boleh, karena diazepam harus diberikan dengan resep dokter
c. Boleh, karena apoteker memiliki hak dalam memberikan obat narkotika dan psikotropika
d. Boleh, karena diazepam rektal dapat diberikan tanpa resep dokter

Jawaban : a. Boleh, karena keadaan pasien sangat gawat



Demikianlah artikel kami ini teman-teman dengan judul Soal Uji Kompetensi Apoteker Tahun 2019 / 2020 Part 109. Semoga apa yang telah ukomfarmasi.blogspot.com sajikan diatas dapat bermanfaat dan terus belajar dan berlatih soal-soal UKOM Apoteker / Farmasi dari kami. Terimakasih atas kunjungannya dan sampai jumpa lagi dipertemuan selanjutnya.

Saturday

Contoh Soal UKOM Apokter Beserta Jawaban Lengkap pdf Part 108

Contoh Soal UKOM Apokter Beserta Jawaban Lengkap pdf Part 108


Dibawah ini merupakan contoh soal Uji Kompetensi (UKOM) Farmasi / UKAI Edisi Ke 108 Beserta Kunci Jawabannya lengkap


Contoh Soal UKOM Apokter Beserta Jawaban Lengkap pdf Part 108
Contoh Soal UKOM Apokter Beserta Jawaban Lengkap pdf

Hai teman-teman semuanya, berikut seperti biasa kita akan berlatih dan terus berlatih contoh latihan soal-soal UKOM Farmasi yang disertai kunci jawabannya. Ayo ajak teman-teman lainnya untuk belajar latihan soal UKOM dari blog ini dan ramaikan blog ini. Berikut 7 buah soal disertai jawabannya. Selamat belajar


1. Suatu produksi obat epinefrin diratrat dalm bentuk sediaan aerosol, untuk mempertahankan mutu perlu diperlukan kualifikasi. Tahapan kualifikasi sesuai CPOB adalah ?

a. Kualifikasi awal, desain, dan kinerja
b. Kualifikasi awal, desain, kinerja, dan operasional
c. Kualifikasi awal, kinerja, desain
d. Kualifikasi desain, dan operasional
e. Kualifikasi desain, awal, kinerja

Jawaban : d. Kualifikasi desain, dan operasional



2. Wanita berusia 27 tahun sedang hamil mengalami preeklamsia dan sakit kepala. Kemudian diberikan obat injeksi hidralazin dan paracetamol. Apa kegunaan dari masing masing obat  tersebut?

a. Vasokontriksi dan analgetik
b. Vasodilatasi dan analgetik.
c. Diuretik dan antipiretik.
d. Antihipertensi dan antipiretik.
e. Analgetik dan antipiretik

Jawaban : b. Vasodilatasi dan analgetik.



3. Seorang pria 65 tahun mengeluh nyeri sendi, didiagnosa dokter osteoartritis dan mempunyai riwayat tukak peptik.

Obat apakah yang tepat untuk pasien tersebut ?

a. Ketoprofen
b. Natrium Diklofenak
c. Kalium Diklofenak
d. Allopurinol
e. Deksametason

Jawaban : c. Kalium Diklofenak



4. Informasi yang harus diberikan kepada pasien mengenai penggunaan antibiotik amoksisilin dengan signa s tdd 1 adalah?

a. Diminum selama 3 hari jika sakit
b. Diminum sehari 3 kali
c. Diminum sehari 2 kali sampai habis
d. Diminum sehari 3 kali pagi, siang, malam, sampai habis
e. Diminum jika perlu

Jawaban : d. Diminum sehari 3 kali pagi, siang, malam, sampai habis



5. Demam lebih 3 hari, menggigil dan berkeringat. Hasil kultur darah menunjukkan plasmodium vivax, maka terapi yang tepat adalah ?

a. Klorokuin dan kina
b. Klorokuin dan primokuin
c. Klorokuin dan tetrasiklin
d. Klorokuin dan doksisiklin

Jawaban : b. Klorokuin dan primokuin



6. Wanita hamil berusia 27 tahun mengalami penyakit TBC dan diberikan obat rimfapicin. Namun dia mengkonsumsi obat kontrasepsi hormonal.

Apakah interaksi yg terjadi?

a. Rimfapicin menghambat metabolisme kontrasepsi hormonal.
b. Rimfapicin meningkatkan metabolisme obat kontrasepsi hormonal.
c. Rimfapicin meningkatkan metabolisme obat kontrasepsi hormonal.
d. Rimpaficin meningkatkan eskresi obat kontrasepsi hormonal.
e. Rimpaficin menurunkan eskresi obat kontrasepsi hormonal.

Jawaban : a. Rimfapicin menghambat metabolisme kontrasepsi hormonal.



7. Surat Pesanan Narkotik terdiri dari berapa rangkap ?

a. 1 rangkap
b. 2 rangkap
c. 3 rangkap
d. 4 rangkap
e. 5 rangkap

Jawaban : d. 4 rangkap



Demikianlah artikel kami ini dengan judul yaitu Contoh Soal UKOM Apokter Beserta Jawaban Lengkap pdf Part 108. Semoga apa yang kami sajikan diatas tersebut dapat bermanfat bagi teman-teman semuanya. Terimakasihtelah berkunjung dan belajar disini.