Contoh Soal UKAI dan Jawabannya pdf Edisi 10
Dibawah ini merupakan contoh soal Uji Kompetensi (UKOM) Farmasi / UKAI Edisi Ke 10 Beserta Kunci Jawabannya lengkap
Hai teman-teman semuanya, apa kabar kalian semuanya, kita lanjut contoh soal UKAI dan Jawaban serta pembahasannya yaa
1. Isitlah yang digunakan terhadap penggunaan sebuah obat tidur yang menimbulkan efek samping sisa pada keesokan harinya yang menimbulkan mual, dan pikiran kacau disebut ....
a. Ekstra piramidal
b. Hang over
c. Depresi pernapasan
d. Ataraktika
e. Anksiolitika
Jawaban b. Hang over
Rasional :
Hang over adalah efek samping obat tidur yang mengakibatkan efek sisa pada keesokan harinya seperti mual, dan pikiran kacau
2. Berdasarkan luas aktivitas spektrum, antibiotika digolongkan menjadi dua yaitu dengan spektrum luas dan spektrum sempit. Contoh antibiotika dengan spektrum luas yaitu....
a. Penisilin
b. Kanamisin
c. Klindamisin
d Streptomisin
e. Gentamisin
Jawaban a. Penisilin
Rasional :
Penggolongan antibiotik berdasarkan spektrum kerjanya :
1. Spektrum luas (aktivitas luas) :
Antibiotik yang bersifat aktif bekerja terhadap banyak jenis mikroba yaitu bakteri gram positif dan gram negative. Contoh antibiotik dalam kelompok ini adalah sulfonamid, penisilin, ampisilin, sefalosforin, kloramfenikol, tetrasiklin, dan rifampisin.
2. Spektrum sempit (aktivitas sempit) :
Antibiotik yang bersifat aktif bekerja hanya terhadap beberapa jenis mikroba saja, bakteri gram positif atau gram negative saja. Contohnya eritromisin, klindamisin, kanamisin, hanya bekerja terhadap mikroba gram-positif. Sedang streptomisin, gentamisin, hanya bekerja terhadap kuman gram-negatif.
3. Dibawah ini adalah gejala infeksi cacing yang merupakan tanda dari autoinfeksi akibat infeksi cacing adalah ....
a. Kurang nafsu makan
b. Perut buncit
c. Gatal di kulit
d Gatal di sekitar anus
e. Sakit perut
Jawaban d Gatal di sekitar anus
Rasional :
Gejala dari infeksi cacing sebemarnya bermacam-macam tergantung dari jenis cacing yang mengkinfeksi tubuh, adapun gejala secara umum yang terjadi pada kebanyakan penderita yaitu seperti sakit perut, diare, mual, muntah, tidak nafsu makan, hingga penurunan berat badan. Sementara itu autoinfeksi dari infeksi cacing sendiri umunya yaitu terjadi gatal-gatal sekitar anus
4. Berikut ini yang bukan mekanisme kerja dari obat anti hamil adalah ....
a. Perintang ovulasi
b. Pengentalan lendir cervix
c. Khasiat terhadap endometrium
d. Menghambat kapasitas sperma
e. Menghambat pembentukan estrogen
Jawaban e. Menghambat pembentukan estrogen
Rasional :
Cukup jelas, estrogen sendiri banyak terkandung terapi pada pasien menopause.
5. Antasida DOEN mengandung Al(OH)3 dan Mg(OH)2 dapat mengatasi tukak lambung secara ....
a. Fisika
b. Kimia
c. Biologi
d. Kompetisi
e. Metabolisme
Jawaban b. Kimia
Rasional :
Antasida DOEN mengandung Al(OH)3 dan Mg(OH)2 (kombinasi alumunium hidroksida dan magnesium hidroksida) merupakan golongan antasida kimia yang mencegah terjadinya maagh dan tukak lambung dengan cara menetralkan asam lambung.
6. Dalam pengobatan tukak lambung seorang dokter meresepkan Antasida DOEN yang mengandung Al(OH)3 dan Mg(OH)2. Tujuan kombinasi ini untuk ....
a. Mendapatkan potensiasi
b. Menenangkan pasien
c. Mengurangi efek samping
d Meminimalkan harga
e. Khasiat lebih kuat
Jawaban c. Mengurangi efek samping
kombinasi alumunium hidroksida dan magnesium hidroksida dipilih karena menghasilkan efek non sistemik dengan masa kerja panjang. Antasida non sistemik hampir tidak diabsorbsi di dalam usus sehingga tidak menimbulkan alkalosis metabolik.
7. Tamiflu adalah anti virus yang dapat membantu dalam penanganan awal virus H5N1 (Flu burung) dengan nama generik ....
a. Oseltamivir
b. Asiklovir
c. Asam pipemidat
d. Omeprazol
e. Ketokonazol
Jawaban a. Oseltamivir
Rasional : Cukup jelas
Sumber : Contoh Uji Kompetensi Apoteker Indonesia dan Jawaban
Baca Juga :
- Contoh Soal UKAI dan Jawabannya Lengkap dengan Pembahasan Edisi 9
- Contoh Soal UKAI dan Jawabannya Lengkap dengan Pembahasan Edisi 8
- Contoh Soal UKAI dan Jawabannya Lengkap dengan Pembahasan Edisi 7
Demikianlah materi Contoh Soal UKAI dan Jawabannya pdf Edisi 10 ini, semoga apa yang telah kami sajikan dan berikan ini bermanfaat bagi teman-teman semua, dan ajak teman-teman kalian untuk belajar contoh soal-soal UKOM Apoteker disini agar semakin kompeten dan yakin dalam menghadapi UKAI yang sesunggunya dihadapi nanti. Terimakasih dan sampai jumpa lagi yaa.
1 comments so far
Wah wah ini dia yang aaya cari2, soal2 ukai untuk tes SKB apoteker, trimakasih yaa min ukomfarmasih telah share soal2 kayak gini.
Berkomentar dengan baik dibawah ini
EmoticonEmoticon